Minggu, 20 Januari 2013

Kuliner Indonesia: RESEP MASAKAN SALAD UDANG POMELO


RESEP MASAKAN SALAD UDANG POMELO 

Bahan:

  1. 350 gram udang, kupas, tinggalkan ekor
  2. 6 butir bawang merah, iris tipis
  3. 15 lembar daun ketumbar, cincang kasar
  4. 1 buah jeruk bali
  5. 1 buah cabai merah besar, buang biji, cincang halus
  6. 5 buah cabai rawit, iris tipis
  7. 4 sendok makan kecap ikan
  8. 1 sendok makan gula palm
  9. 5 sendok makan kelapa parut, sangrai
  10. 3 sendok makan air jeruk lemon
  11. Daun ketumbar secukupnya unuk hiasan

Cara Membuat Resep Masakan Salad Udang Pomelo:

  1. Kupas jeruk bali, buang biji, siur-siur, sisihkan
  2. Udang cuci bersih, belah punggungnya buang serat hitam di punggungnya. Didihkan air, masukkan udang. Masak hingga berubah warna
  3. Beri daun ketumbar, cabai merah, cabai rawit, kecap ikan. Aduk rata. Tambahkan air jeruk lemon sesuai selera, aduk-aduk. Tambahkan jeruk bali, bawang merah, pindahkan salad ke piring saji.
  4. Tabur kelapa sangrai, hias dengan daun ketumbar. Hidangkan.

Untuk 2 porsi. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar