Jumat, 18 Januari 2013

Masakan Kuliner: RESEP MASAKAN IKAN PAKANG BALADO



RESEP MASAKAN IKAN PAKANG BALADO

 

Bahan:

  1. 250 gram ikan pakang, goreng garing
  2. 1 buah tomat, iris halus
  3. 1 sendok teh terasi
  4. 1 sendok makan gula merah, iris-iris
  5. 1 sendok teh gula pasir
  6. 1 sendok teh garam
  7. 1 sendok teh cuka
  8. 50 cc air
  9. Minyak goreng sesukupnya

 

Bahan yang dihaluskan:

  1. 10 buah cabai merah
  2. 10 butir bawang merah
  3. 2 siung bawang putih
  4. 6 butir kemiri

 

Cara Membuat Resep Masakan Ikan Pakang Balado:

  1. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan tomat, terasi, garam, air, cuka, gula merah, gula pasir. Masak hingga agak kental
  2. Masukkan ikan, aduk-aduk, masak sebentar, angkat
  3. Hidangkan dengan nasi lemak pandan

Untuk 6 porsi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar