Jumat, 08 Juni 2012

Resep Bunda: RESEP MASAKAN TERUNG TELUNJUK MASAK TAOCO



RESEP MASAKAN TERUNG TELUNJUK MASAK TAOCO


Bahan:

200 gram udang, kupas, sisakan ekor

200 gram terung telunjuk, belah dua, jangan sampai putus

8 butir bawang merah, iris halus

4 siung bawang putih, iris halus

3 buah cabai hijau, besar, iris serong

3 buah cabai merah besar, iris serong

3 buah belimbing sayur, potong-potong

12 buah cabai rawit merah

Minyak goreng secukupnya

5 cm lengkuas, memarkan

1 batang serai, memarkan

2 lembar daun salam

4 lembar daun jeruk, buang tulang daun

3 sendok makan tauco

200 cc air

½ sendok teh lada kaldu ayam bubuk

½ sendok teh garam

1 sendok teh penyedap rasa, jika suka


Cara Membuat Resep Masakan Terung Telunjuk Masak Tauco:

  1. Tumis bawang merah, bawang putih hingga harum. Masukkan air, cabai, lengkuas, serai, daun salam, daun jeruk, tauco. Aduk rata
  2. Masukkan udang, terung, belimbing, sayur. Masak hingga udang matang
  3. Beri kaldu, garam, penyedap rasa. Masak hingga mendidih, angkat
  4. Hidangkan

Untuk 5 porsi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar